Follow us:

Berita

SEKDA PUNCAK JAYA: BANYAK ASN, TAPI KEHADIRAN MASIH MINIM, MARI JADI TELADAN

Home / Berita / SEKDA PUNCAK JAYA: BANYAK ASN,...
SEKDA PUNCAK JAYA: BANYAK ASN, TAPI KEHADIRAN MASIH MINIM, MARI JADI TELADAN

SEKDA PUNCAK JAYA: BANYAK ASN, TAPI KEHADIRAN MASIH MINIM, MARI JADI TELADAN

Diposting pada 24 November 2025

NOMOR PERS RELEASE: 185/PR/DISKOMINFO/XI/2025

‎Mulia, (Senin,24/11)_Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Puncak Jaya, Yubelina Enumbi, SE., MM., MH., memimpin apel gabungan yang diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN), tenaga honorer, instansi vertikal, serta organisasi masyarakat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya. Bertempat di Halaman Kantor Bupati Puncak Jaya.

‎Apel gabungan ini dilaksanakan sebagai salah satu upaya memperkuat kedisiplinan, kebersamaan, serta komitmen seluruh jajaran pemerintah daerah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Dalam amanahnya, Sekda menyampaikan apresiasi kepada ASN dan tenaga honorer yang senantiasa hadir mengikuti apel dengan penuh kesetiaan. Menurutnya, apel gabungan bukan sekadar rutinitas, melainkan bagian penting dari pembinaan mental, kedisiplinan, dan rasa tanggung jawab sebagai abdi negara.  

‎Sekda juga menyinggung mengenai tingkat kehadiran ASN dalam apel gabungan. Ia menekankan bahwa meskipun jumlah ASN di Kabupaten Puncak Jaya cukup banyak, namun masih ada sebagian yang belum konsisten hadir. Hal ini menjadi perhatian serius agar seluruh ASN dapat menunjukkan kedisiplinan, komitmen, dan rasa tanggung jawab terhadap tugas yang diemban. 

‎“Kehadiran dalam apel adalah bentuk nyata dari loyalitas dan kedisiplinan. Mari kita tunjukkan bahwa kita mampu menjadi teladan bagi masyarakat,” ujarnya.  

‎Selain itu, Sekda mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama di wilayah Kabupaten Puncak Jaya. Menurutnya, stabilitas keamanan merupakan faktor utama yang mendukung kelancaran pelaksanaan pemerintahan dan pelayanan publik. Ia menegaskan bahwa seluruh ASN, tenaga honorer, dan masyarakat harus berperan aktif dalam menciptakan suasana kondusif, sehingga pembangunan dapat berjalan dengan baik.  

‎Lebih lanjut, Sekda mengarahkan agar seluruh ASN dan tenaga honorer tetap fokus melaksanakan tugas hingga akhir tahun. 

‎“Kita tahu sebentar lagi akan memasuki bulan Desember. Namun, libur hanya dapat dilakukan setelah adanya keputusan resmi mengenai hari libur bersama. Seluruh kegiatan harus diselesaikan dengan baik agar tidak ada pekerjaan yang tertunda,” tegasnya.  

‎Apel gabungan ini juga menjadi sarana mempererat kebersamaan antar perangkat daerah, instansi vertikal, dan organisasi masyarakat. Kehadiran seluruh unsur pemerintahan diharapkan mampu menciptakan sinergi yang kuat dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, transparan, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat.  

‎Dengan adanya apel gabungan ini, Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya berharap seluruh ASN dan tenaga honorer dapat terus meningkatkan kedisiplinan, etos kerja, serta rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas. Semangat kebersamaan yang ditunjukkan diharapkan menjadi modal penting dalam menghadapi tantangan pembangunan daerah, sekaligus memperkuat pelayanan publik yang lebih baik bagi masyarakat. 


Bagikan:
Call Center Diskominfo