Mulia (PUNCAKJAYAKAB.GO.ID) – Polres Puncak Jaya Provinsi Papua sangat mendukung penuh program Pemerintah Pusat yaitu Kementrian Kesehatan untuk melakukan vaksinasi di masyarakat, baik itu untuk anak usia dini hingga dewasa, Kamis pagi (23/02/2022)

Foto Diskominfo PJ / Johdan A.A.P.

KBO (Kaur Bin Ops) Binmas (Bimbingan Masyarakat) Polres Puncak Jaya IPDA Yanto Moses, S.H, S.Sos, mengungkapkan akan selalu memonitoring program Kapolri, Kapolda, Kapolres, Kementrian Kesehatan untuk melakukan vaksinasi di masyarakat.

“Kami sedang mendampingi vaksinasi di Puskemas mulia dan sesuai arahan kapolri kapolda dan kapolres dan kementrian Kesehatan untuk selalu memonitoring vaksin di puskemas mulia ini,” ucap IPDA Yanto Moses.

Ia menuturkan, saat ini sedang memonitoring vaksin booster (dosis 3) hingga vaksin dosis 1 dan 2, berjalan dengan lancar dan aman.

Foto Diskominfo PJ / Johdan A.A.P.

“Saat ini saya sedang memonitoring Vaksin booster ketiga mulai sejak tanggal 1 februari 2022 lalu, vaksin dosisi 1 dan 2 untuk anak-anak hingga dewasa, dan kami dari Puncak jaya bersyukur vaksin tersebut bisa ada di kabupaten Puncak Jaya sampai saat ini,” tutur IPDA Yanto Moses.

Sampai saat ini, Polres Puncak Jaya selalu melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar mengerti pentingnya vaksinasi.

“Kami selalu sosialisasi vaksin tersebut, karena sebagian masyarakat yang ada di Kabupaten Puncak Jaya belum mengerti tentang vaksin tersebut, oleh sebab itu kami dari Polres Puncak Jaya selalu mengimbau kepada masyarakat suapaya bisa datang untuk vaksin di Puskemas atau di rumah sakit selagi kuota vaksinasi masih banyak,” tandas IPDA Yanto Moses.

Polres Puncak Jaya melakukan berbagai cara agar masyarakat pribumi di Kabupaten Puncak Jaya mengerti pentingnya vaksin, salah satunya melakukan koordinasi dengan pihak kesehatan.

Diskominfo PJ / Johdan A.A.P.

“Kami melakukan berbagai cara agara masyarakat pribumi Kabupaten Puncak Jaya mengerti pentingnya vakisnasi, kami selalu koordinasi dengan pihak kesehatan dan kami dari Binmas selalu mengimbau dari pasar dari perkantoran baik dari sekolah-sekolah dan lainnya,” tegas IPDA Yanto Moses.

KBO (Kaur Bin Ops) Binmas (Bimbingan Masyarakat) Polres Puncak Jaya IPDA Yanto Moses, S.H, S.Sos, mengharapkan akan selalu mendukung penuh target vakinasi oleh Pemerintah Pusat.

“Kalau harapan kami, kami selalu mendukung Pemerintah Pusat, apa yang ditargetkan oleh Pemerintah Pusat, bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan,” harap IPDA Yanto Moses. (KomifoPJ/Hari).